Pupuk majemuk.
Pupuk majemuk NPK Kujang 30-6-8. Sumber: brosur PT Pupuk Kujang.

NPK Kujang 30-6-8 plus organik merupakan pupuk majemuk dengan kandungan unsur hara N, P, dan K seimbang sesuai dengan kebutuhan tanaman.

Pupuk yang dipasarkan PT Pupuk Kujang ini mengandung nitrogen (N) 30%, phosfat (P) 6%, dan kalium (K) 8%. Toleransi kandungan kurang lebih 8%.

Pupuk NPK ini berwarna kecokelatan. Bentuk blending (pencampuran).

Tersedia dalam kemasan 5 kg, 25 kg, dan 50 kg.

NPK Kujang 30-6-8.

Manfaat

  • Mencegah kehilangan unsur hara karena bahan organik mampu meningkatkan kapasitas tukar kation tanah.
  • Mempengaruhi sifat fisik tanah sehingga tanah menjadi lebih gembur.
  • Meningkatkan daya serap unsur hara oleh tanaman.
  • Meningkatkan daya serap tanah terhadap air, sehingga menjaga ketersediaan air dalam tanah.
  • Meningkatkan perkembangan mikroorganisme tanah.
  • Meningkatkan hasil panen, karena unsur makro (N, P, dan K) dan mikro yang seimbang dan sesuai dengan kebutuhan tanaman.

Keunggulan

  • Lengkap unsur haranya tanpa perlu menambahkan pupuk tunggal lainnya.
  • Praktis penggunaannya dan lebih hemat.
  • Lebih ramah lingkungan.
  • Cocok untuk semua jenis tanaman.

Perhatian!

  • Penggunaan berlebihan dapat menyebabkan gangguan pertumbuhan tanaman dan mengurangi kesuburan tanah.
  • Hindari kontak dengan mata dan luka terbuka.

Referensi:

Brosur Pupuk Majemuk NPK Kujang 30-6-8, yang diterbitkan PT Pupuk Kujang, anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero). Tanpa tanggal dan tahun.