Djon Afriandi Danjen Kopassus
Mayjen (TNI) Djon Afriandi, Danjen Kopassus. Sumber foto: diakses dari rakyatbengkulu.disway.id.

AGRIKAN.ID – Putra daerah Bengkulu Brigjen TNI Djon Afriandi, mengikuti jejak ayahnya, Mayjen TNI (Purn) Afifuddin Thaib, SH, menjadi perwira militer.

Pada Rabu, 21 Februari 2024, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengangkat Brigjen TNI Djon Afriandi sebagai Komandan Jenderal (Danjen) Komando Pasukan Khusus (Kopassus) menggantikan Mayjen TNI Deddy Suryadi yang dimutasi sebagai Pangdam IV/Diponegoro.

Pergeseran jabatan perwira tinggi di Korps Baret Merah tersebut tertuang di dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/216/II/2024 tanggal 21 Februari 2024 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia.

Lihat juga: Joe Biden

“Telah resmi ditetapkan mutasi dan promosi jabatan 38 Pati (Perwira Tinggi) TNI terdiri dari 28 Pati TNI AD, 3 Pati TNI AL, dan 7 Pati TNI AU,” ujar Kapuspen (Kepala Pusat Penerangan) TNI Mayjen TNI Nugraha Gumilar dalam keterangan tertulis, di Jakarta, Rabu, 21 Februari 2024, sebagaimana dikutip viva.co.id.

Brigjen TNI Djon Afriandi, lulusan SMA Negeri 2, Bandung, adalah lulusan terbaik Akademi Militer 1995 dan peraih Adhi Makayasa.

Penerima penghargaan Adhi Makayasa adalah mereka yang secara seimbang mampu menunjukkan prestasi terbaik di tiga aspek, yaitu akademis, jasmani, dan kepribadian (mental).

Jejak militer sang ayah

Djon Afriandi adalah putra dari pasangan Afifuddin Thaib dan Surja Bhakti.

Afifuddin Thaib lahir pada 15 Maret 1943 di Pasar Melintang, Kecamatan Teluk Segara, Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu.

Setelah menyelesaikan pendidikan militer, Afifuddin bertugas dan mulai meniti karir militernya di Payakumbuh, Sumatra Barat, dari 1966 sampai dengan 1973.

Di Payakumbuh inilah Djon Afriandi dilahirkan. Ia lahir 14 Juni 1972. Djon inilah yang kemudian mengikuti jejak ayahnya sebagai perwira militer.

Beberapa posisi militer pernah dijabat Afifuddin. Antara lain pada tahun 1980-1981, ayah tiga anak itu menjadi Komandan Kodim 0621, Bogor, Jawa Barat.

Lihat juga: Dedi Nursyamsi

Kemudian, 1982-1985, Afifuddin menjadi Kasrem Korem 061/SK (Surya Kencana) Bogor.

Selama di Bogor, banyak mahasiswa dari Bengkulu yang mengenal orang yang tenang, baik, dan tegas itu.

Pada hari-hari besar, banyak mahasiswa dari Bengkulu diundang makan di rumahnya di Ciluar, Bogor.

Di Ciluar itulah kita mengenal Djon Afriandi semasa kecil: tenang, baik, dan tegas seperti ayahnya.

Kemudian, tahun 1987-1989, Afifuddin menjadi Komandan Korem 032/WBR Padang, Sumatra Barat.

Puncak karirnya, Afifuddin ditunjuk sebagai Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) TNI Angkatan Darat dari 1993 sampai 1995.

Kemudian, putra Bengkulu itu pensiun dengan pangkat Mayjen TNI (Purn).

Perjalanan karir Djon Afriandi

Sebelum diangkat sebagai Danjen Kopassus, Brigjen Djon Afriandi menduduki jabatan sebagai Staf Khusus KSAD (Kepala Staf Angkatan Darat), 28 April 2023 sampai 20 April 2024.

Pangkat Jenderal Bintang Satu Djon pecah ketika menjabat Danmentar (Komandan Resimen Taruna) Akademi Militer (Akmil), 21 Januari 2022 sampai 27 April 2023.

Sebelumnya, lulusan S2 (Master of Science in Defense Analysis from Naval Postgraduate School (NPS)), Amerika Serikat, itu menjabat Danrem 012/Teuku Umar, Aceh, dengan pangkat Kolonel TNI.

Lihat juga: Renaldo Santosa

Di Satuan Kopassus, Sarjana Ilmu Politik itu pernah menjabat Danyon 13 Grup 1/Kopassus (2010-2011), Asops Danjen Kopassus (2016-2017, lalu Dan Grup 1/Kopassus (2016-2017).

Selain di Korps Baret Merah, ia pernah bertugas di Satuan Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres) sebagai Danden 1 Grup A Paspampres (2011-2013), dan Wadan Grup A Paspampres (2013-2014).

Dengan promosi jabatan sebagai Danjen Kopassus, pangkat Djon Afriandi otomatis naik satu tingkat dari Brigjen TNI menjadi Mayjen TNI.

Betapa bahagianya Afifuddin Thaib dan Surja Bakti, dengan kenaikan jabatan dan pangkat putranya, Mayjen TNI Djon Afriandi.

Syatrya Utama | Bloger, Jurnalis, dan Alumni IPB University | Email: konten.agrikan@gmail.com

Referensi:

  1. https://id.wikipedia.org/wiki/Djon_Afriandi.
  2. https://rakyatbengkulu.disway.id/read/667414/kiprah-putra-daerah-bengkulu-brigjen-tni-djon-afriandi-mewarisi-jejak-ayahnya-sebagai-perwira-militer.